Monday, February 12, 2024

 LAPORAN PENYELENGGARA

RAPAT KOORDINASI EVALUASI PELAKSANAAN SELEKSI CASN TAHUN 2023


 

Bismillahirrahmanirrahim

Assalamu'alaikum warohmatullahi wabarokatuh.


Yang kami hormati

ü Sekretaris Utama BKN Ibu Hj. Imas Sukmariah, S.Sos, M.AP

ü Deputi Bidang Sistem Informasi Kepegawaian BKN

ü Kepala Kantor Regional XIII BKN Banda Aceh

ü Kepala Badan Kepegawaian Aceh atau yang mewakili

ü Kepala BKPSDM/BKPP Kab/Kota Se Wilayah Kerja Kantor Regional XIII BKN Banda Aceh atau yang mewakili

ü Pimpinan Wilayah/Daerah Instansi Pusat : Kepala Kejaksaan Tinggi Provinsi Aceh atau yang mewakili, Ketua Mahkamah Syar’iyah Provinsi Aceh atau yang mewakili, Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Provinsi Aceh atau yang mewakili, Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Aceh atau yang mewakili, Kepala Kantor Wilayah BPN Provinsi Aceh atau yang mewakili, Kepala Perwakilan BKKBN Provinsi Aceh atau yang mewakili, Rektor Universitas Syiah Kuala Banda Aceh atau yang mewakili

ü Para Tamu Undangan yang berbahagia

 

Puji syukur kehadirat Allah SWT, Tuhan Yang Maha Esa, karena atas perkenan-Nya, kita dapat berkumpul di tempat yang berbahagia ini untuk bersama-sama mengikuti Rapat Koordinasi Evaluasi Pelaksanaan Seleksi CASN Tahun 2023 di Wilayah Kerja Kantor Regional XIII BKN Banda Aceh.

Shalawat serta salam tak lupa senantiasa kita sanjungkan kepada Nabi Besar Muhammad SAW yang telah membawa kita hijrah dari zaman jahiliyah ke zaman yang bermartabat dan berilmu saat ini.

Bapak/Ibu hadirin yang berbahagia

Dapat kami laporkan bahwa kegiatan ini yang bertajuk Rapat Koordinasi Evaluasi Pelaksanaan Seleksi CASN Tahun 2023 di Wilayah Kerja Kantor Regional XIII BKN Banda Aceh merupakan kegiatan yang bermaksud untuk mengevaluasi; mencari solusi, perbaikan serta masukan-masukan baru terhadap permasalahan atau kendala yang dihadapi dalam pelaksanaan Seleksi CASN dengan menggunakan metode CAT-BKN Tahun 2023 di wilayah kerja Kantor Regional XIII BKN yang telah dilaksanakan beberapa waktu yang lalu.

Perlu kami laporkan pula bahwa pelaksanaan Seleksi CASN dengan metode CAT-BKN tersebut telah dilaksanakan dengan overall lancar dan sukses pada 11 Titik Lokasi Ujian; 1 Tilok Kanreg BKN, 5 Tilok Mandiri BKN, dan 5 Tilok Mandiri Instansi, selama 23 hari dari tanggal 9 November hingga 2 Desember 2023. Total kapasitas PC adalah sejumlah 1.725 untuk menampung sebanyak total 75.024 peserta, dengan rincian : CPNS sebanyak 22.493 peserta dan CPPPK sebanyak 52.531 peserta. Adapun total kehadiran sejumlah 72.678 dan ketidakhadiran sejumlah 2.346 sehingga persentase kehadiran mencapai 97,29%. Adapun nilai tertinggi selama pelaksanaan adalah 624 yang diraih peserta PPPK Instansi BKKBN yang melaksanakan ujian di Tilok Mandiri BKN Madinatul Zahra Banda Aceh, sedangkan nilai terendah 22 didapat peserta ujian di Tilok Mandiri BKN HermesOne Subulussalam.

 

Bapak/Ibu hadirin yang berbahagia

Kami laporkan juga bahwa kegiatan Rakor ini bermaksud sebagai wadah koordinasi dan persiapan untuk kegiatan Penetapan NIP CASN T.A. 2023 yang merupakan bagian yang tidak terpisahkan dari proses manajemen kepegawaian Pengadaan ASN.

 

Kegiatan Rakor ini akan diselenggarakan selama 2 hari di tanggal 11 dan 12 Desember 2023 bertempat di Hotel Madinatul Zahra ini. Dengan peserta dari Badan Kepegawaian Aceh dan 23 BKPSDM/BKPP Kab/Kota se-wilker Kanreg XIII BKN, serta undangan dari Perwakilan beberapa Instansi Pusat yang juga turut berperan aktif dan bersumbangsih bagi pelaksanaan Seleksi CASN 2023 di wilker Kanreg XIII

 

Akhirul kata, kami selaku penyelenggara mengucapkan terimakasih banyak atas kehadiran dan partisipasi Bapak/Ibu dalam kegiatan Rakor Evaluasi ini. Semoga apa yang kita upayakan ini memberikan manfaat bagi perbaikan proses Pengadaan dan Seleksi ASN kita di masa mendatang, yang lebih jauh dapat memberikan manfaat bagi perbaikan dalam penyelenggaraan manajemen kepegawaian di wilayah kerja kita, wilayah provinsi Aceh tercinta

Tidak lupa kami mohon maaf yang sebesar-besarnya jika ada kekurangan dan kesalahan, baik dalam penyelenggaraan Rakor maupun dalam penyampaian laporan ini.

 

Demikianlah Laporan dari kami

Wabillahi taufiq wal hidayah wassalamualaikum warohmatullahi wabarokatuh

  LAPORAN PENYELENGGARA RAPAT KOORDINASI EVALUASI PELAKSANAAN SELEKSI CASN TAHUN 2023   Bismillahirrahmanirrahim Assalamu'alai...